Blogs

Semua artikel terbaik kami publish untuk membantu Anda. Semoga bermanfaat bagi kita semua.

IImu Penting Yang Diperoleh Di Mascitra.com

Oleh : Yahya Salamudin, SMKN 8 Jember

PENGALAMAN SELAMA PRAKERIN DI MASCITRA.COM

Sebelumnya ayo kita bahas mengenai apa itu PRAKERIN. PRAKERIN atau Paktek Kerja Industri merupakan kegiatan pendidikan, pelatihan dan pembelajaran bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang dilakukan di dunia usaha atau dunia industri yang berkaitan dengan kompetensi siswa sesuai bidang yang digelutinya. Dari hal-hal yang telah dijelaskan diatas, bisa didapatkan kesimpulan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan wajib bagi seorang siswa SMK, agar mendapatkan pengalaman dari dunia kerja. Sebagai seorang siswa magang yang dimana saya magang di PT MASCITRA.COM. Di hari pertama saya magang di kantor ini saya disambut dengan ramah oleh semua pegawai yang bekerja disini.

Saya berkenalan dengan semua pegawai dan kami berbincang-bincang tentang bagian apa yang kami minati. Ada berbagai pilihan seperti, Web Designer, Back end developer, Front end developer dan Mobile developer. Saya selalu mendapatkan pengalaman baru tentang pemrograman dan beberapa istilah-istilah dalam pemrograman yang memang sebelumnya tidak saya ketahui. Dan juga saya mendapatkan teman-teman baru yang dapat diajak berdiskusi, baik itu tentang ngoding ataupun yang lainnya. Dengan berbicara tentang hal-hal yang mengenai pemrograman saat istirahat saya menjadi tau, cara mengatasi beberapa bug yang  memang pernah dialami oleh teman-teman yang lainnya. Ya, sangat menyenangkan memang berbicara mengenai hal-hal yang kita suka dengan orang yang juga mengerti akan hal tersebut. Sebelumnya saya hanya mempelajari secara otodidak Framework PHP yaitu Codeigniter ketika di sekolah. 

Saya mempelajari CI sendiri melalui video-video yang ada di youtube ataupun dokumentasi dari CI itu sendiri. Dikarenakan pandemi covid-19 yang merajalela, dan saya paham tentang guru memang tidak bisa menghadirkan murid 100% disekolah. Karena, itu hanya sedikit yang saya ketahui tentang CI. Setelah saya memulai kegiatan
magang di PT MASCITRA.COM, awalnya saya tetap mempelajari CI 3 secara otodidak.

Sebagai penyesuaian awal di kantor selama kurang lebih 2 minggu. Setelah itu saya beralih ke framework lain dari php yang bernama laravel. Banyak sekali pengalaman yang saya dapat dari kantor mascitra.com ini, mulai
dari pembuatan database yang beragam dan beberapa fitur yang direkomendasikan oleh pembimbing sekaligus pegawai kantor mascitra. Mulai dari pengalaman sebagai web development,design,dll. 

PT Mascitra.com juga merupakan salah satu Konsultan IT terbaik yang ada di Kabupaten Jember, karena itu juga banyak siswa ataupun mahasiswa dari Kabupaten Jember dan Kabupaten Lumajang yang melakukan Prakerin juga di Mascitra.com. Dengan tempat yang terbatas dan juga karena pandemi covid-19, Mascitra melakukan
penjadwalan ulang untuk seluruh siswa magang. Jadwal ini disesuaikan dengan pengerjaan project yang diberi oleh pembimbing di kantor.Jadwal ini digilir, setiap sekolah ada yang masuk di minggu pertama dan minggu ketiga dalam 1 bulan yang sama, dan sebagaimana yang masuk di minggu kedua akan masuk di minggu keempat juga.  Di jadwal tersebut juga ada ketua dari setiap sekolah, ketua tersebut akan masuk full dalam satu bulan. Ini juga ada alasannya, ketua diwajibkan masuk karena agar lebih mudah koordinasi tentang project yang dikerjakan oleh anggotanya kepada pembina dari pihak DUDI.

Dari Mascitra.com banyak sekali pelajaran yang bisa saya petik, mulai dari bagaimana bekerja secara berkelompok, memahami berbagai macam bidang yang ada di dunia IT, rancangan database dan web yang akan dibuat dan pengaplikasian dari ide-ide yang telah didapatkan dan dimusyawarahkan dengan tim yang telah dibentuk. Itu memudahkan setiap anggota tim yang ada memahami pembagian pekerjaan mereka.  Hal tersebut adalah pengalaman berharga yang kami dapatkan dari pegawai ataupun teman magang yang lainnya. Disini juga menerapkan kebersamaan antar pegawai dan siswa magang.

Hal-hal yang saya dapatkan dari sini adalah tentang bagaimana mengerjakan suatu project dengan efisien dengan membuat secara garis besar bagaimana cara web itu bekerja, fitur apa saja yang mungkin dapat ditambahkan, kebebasan dalam berpendapat untuk project tersebut dll. Disini juga dibiasakan berdoa bersama sebelum mengerjakan sesuatu, kebersamaan antara pegawai dan siswa magang juga terasa cukup dekat.

Kami disini mendapatkan tugas untuk membuat web E-learning bernama Smart-exam. Smart-exam ini adalah web yang bertujuan untuk membantu pembuatan dan pengerjaan soal bagi siswa sekolah manapun. Di dalam web kami juga terdapat profile dari setiap akun untuk siswa, admin, atau guru. Ada juga kelas yang dapat dibuat oleh admin untuk siswa-siswa agar dapat dimasukkan ke dalam kelas masingmasing dan mengerjakan tugas sesuai yang dikirimkan oleh admin.

 

#jasawebusaha, #jasawebonline, #konsultanIT, #konsultanitstartup, #pembuatanwebsite, #jasawebolshop, #1aplikasiuntuksemuakebutuhantransaksi, #pembuatanwebaspal, #jasawebjatim, #jasawebresponsive

Citra Darma Wida

Ilmu merupakan hal yang sangat bermanfaat. Ilmu yang dikatakan berguna ketika ilmu tersebut dapat dibagi kepada semua orang. "Mengikat ilmu dengan menulis" merupakan sebuah cara terbaik bagi kami untuk berbagi kepada Anda.

Web: www.mascitra.com

Comments